KATA PENGANTAR
Dengan memanjatkan puji syukur kehadirat
Alloh SWT atas limpahan Rahmat dan Hidayah-Nya, sehingga peneliti dapat
menyelesaikan laporan perbaikan pembelajaran ini dengan sebaik-baiknya.
Penyusunan laporan ini didasarkan pada Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang
disusun dan diajukan sebagai syarat untuk memenuhi tugas mata kuliah pemantapan
kemampuan profesional (PAUD 4501) harapan peneliti semoga penelitian ini dapat
membantu mengatasi masalah yang dihadapi dalam kegiatan pembelajaran di TK
PGRI TUNAS PATAKA Rancah Kecamatan Rancah Kabupaten Ciamis.
Peneliti menyadari bahwa masih banyak
kekurangan dalam penyusunan laporan penelitian ini dikarenakan keterbatasan
pengetahuan dan kemampuan yang dimiliki, sehingga tidak lepas dari bantuan,
kerjasama dan bimbingan dari berbagai pihak yang telah membantu demi kelancaran
penelitian ini.
Peneliti sangat menyadari bahwa laporan
ini jauh dari sempurna dan masih banyak kekurangan. Untuk itu peneliti mohon
maaf yang sebesar-besarnya dan peneliti mengharap kritik dan saran demi
sempurnanya tulisan ini.
Semoga segala kebaikan yang telah diberikan akan mendapat ridho Alloh
SWT, amin. Akhir kata semoga penelitian ini dapat berguna bagi semua pihak.
Ciamis, Mei 2017
Peneliti
No comments:
Post a Comment